x

Polres Tapteng Akan Gelar Operasi Patuh Toba 2020

1 minutes reading
Tuesday, 21 Jul 2020 05:02 0 214 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Tapteng : Polres Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara. Akan menggelar Operasi Patuh Toba 2020, yang akan dilaksanakan, mulai 23 Juli sampai 5 Agustus 2020.

Kapolres Tapteng AKBP Nicolas Dedy Arifianto, SH, SIK, MH menjelaskan, Operasi Patuh Toba 2020 kali ini dilakukan untuk meningkatkan kedisiplinan pada masyarakat akan berlalulintas.

“Tujuannya agar masyarakat bisa disiplin berlalulintas dan juga untuk mengurangi terjadinya kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalulintas,” kata Kapolres Tapteng, Selasa (21/7/2020).

Selanjutnya, tindakan yang bakal diambil oleh Satlantas Polres Tapteng dalam Operasi Patuh Toba 2020 ini adalah bersifat preventif dan penegakan hukum.

Kapolres juga mengharapkan kepada masyarakat agar saat berkendara harus lebih mengutamakan keselamatan dari pada kecepatan.

“Kalau bukan kita yang menjaga keselamatan diri kita, siapa lagi,” urai Kapolres Tapteng.

Sementara itu, Polres Tapteng juga melakukan kegiatan dalam rangka membantu mempercepat penanganan Covid-19.

“Diharapkan masyarakat tetap mematuhi semua protokol kesehatan dalam masa adaptasi kebiasaan baru ini, dengan selalu gunakan masker, cuci tangan, jaga jarak dan selalu jaga pola hidup sehat, sehingga tidak ada lagi cluster-cluster baru penyebaran Virus Covid-19 khususnya di wilayah hukum Polres Tapteng,” pungkasnya.

Penulis : Benny
Editor : Amri

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x