x

Diduga Terima Uang Suap dari Bandar Narkoba, Propam Polri Periksa Kombes Riko hingga Malam Hari

1 minutes reading
Tuesday, 18 Jan 2022 07:37 0 202 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Medan : Tim gabungan dari Divisi Propam Mabes Polri dan Bidang Propam Polda Sumatera Utara (Sumut) melakukan pemeriksaan terhadap Kapolrestabes Medan, Kombes Riko Sunarko pada Senin (17/1/2022). Pemeriksaan itu terkait dugaan penerimaan suap dari bandar narkoba.

Kepala Bidang Propam Polda Sumut Kombes Joas Feriko Panjaitan mengatakan ini merupakan pemeriksaan kedu kalinya terhadap perwira menengah Polri itu.

“Pemeriksaan kami lakukan mulai dari siang sampai malam,” kata Kombes Joas di Medan, Selasa (18/1/2022).

Joas menerangkan sejauh ini pihak tim Propam telah melakukan pemeriksaan terhadap seluruh personel yang terlibat. Termasuk, memeriksa mantan Kasat Narkoba Polrestabes Medan Kompol Oloan hingga sejumlah penyidik.

Berdasarkan informasi, pemeriksaan secara marathon itu dilakukan tim gabungan tersebut di salah satu hotel berbintang di Kota Medan.

Sementara, terkait dengan keterangan Bripka Ricardo dalam persidangan yang digelar di Pengadilan Negeri Medan, Kombes Joas mengaku telah melakukan klarifikasi kepada yang bersangkutan.

Propam pun juga meminta klarifikasi kepada pihak dealer tempat Kombes Riko diduga membeli sepeda motor menggunakan uang hasil suap bandar narkoba.

“Kami sudah lakukan klarifikasi berkaitan dengan Ricardo Siahaan yang hanya mendengar di sidang kode etik, yang merupakan keterangan dari AKP Paul Simamora,” katanya.

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x