x

Incar WRC di Danau Toba, IMI Harapkan Dukungan Pemerintah

2 minutes reading
Saturday, 16 Apr 2022 16:45 0 238 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Medan : Pasifik Rally Championship (APRC) akan kembali digelar di Sumatra Utara pada September 2022 mendatang. Pelaksanaan Rally ini akan digelar di kawasan Danau Toba.

Ketua Pengprov Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut Harun Mustafa Nasution mengatakan ajang World Rally Championship (WRC) ditargetkan juga bisa digelar di kawasan Danau Toba. Untuk itu, IMI Sumut berharap dukungan dari pemerintah terkait rencana ini.

“Kami dari Pengprov IMI mengincar pelaksanaan WRC di Kawasan Danau Toba juga. Tentu, dalam melaksanakan ajang kelas dunia ini kami berharap ada dukungan penuh baik itu dari pemerintah pusat maupun pemerintah provinsi,” kata Harun di Medan, Sabtu (16/4/2022).

Harun mengatakan keinginan untuk menggelar WRC menjadi bahagian yang dibahas dalam Rakerprov IMI Sumut yang dilaksanakan beberapa waktu yang lalu. Pelaksanaan WRC di Sumut, kata Harun, akan mengulangi masa-masa emas yang pernah terjadi sebelum reformasi dulu.

“WRC ini pernah digelar dan sukses, tapi sudah lama sekali. Tahun 1996 dan 1997 yang lalu. Ini lah yang menjadi alasan kiranya WRC dapat kembali digelar di Sumut,” ucapnya.

Harun menjelaskan pelaksanaan WRC di Sumut didukung dengan infrastruktur yang ada di wilayah Danau Toba. Dengan infrastruktur itu, biaya pelaksanaannya tidak akan terlalu besar.

“Berkaca dengan pelaksanaan Moto GP di Mandalika kemarin. Dengan adanya dukungan penuh dari pemerintah, WRC juga akan dapat bisa dilaksanakan dengan baik di sini,” jelas Harun.

Senada dengan Harun, Ketua Harian IMI Sumut Rudy Siregar mengatakan keuntungan pelaksanaan WRC di Sumut juga sangat besar. Terlebih untuk memperkenalkan Danau Toba kepada masyarakat dunia.

“Tentu pecinta rally akan melihat ini (Danau Toba). Secara tidak langsung, kegiatan ini juga akan mempromosikan Danau Toba yang saat ini menjadi tempat wisata super prioritas,” sebut Rudy.

“Bahkan bukan hanya soal Danau Toba, adat budaya masyarakat juga sangat kental, ini juga bisa diperkenalkan. Gelaran-gelaran internasional seperti ini kami yakin dapat mendongkrak pariwisata dan tentunya ekonomi masyarakat yang ada di sana,” sambungnya.

Penulis / Editor : Rill / Amri

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x