x

Basarnas Lakukan Pencarian Usai Helikopter Polri Hilang Kontak di Perairan Belitung Timur

2 minutes reading
Sunday, 27 Nov 2022 14:04 0 208 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Usai mengetahui helikopter milik Polri hilang kontak di perairan Buku Limau, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur, tim Badan SAR Nasional (Basarnas) diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pencarian. Helikopter dengan nomor P-1103 itu diawaki empat orang tersebut.

Kepala Basarnas Pangkalpinang I Made Oka Astawa mengatakan pihaknya sudah melakukan pencarian dengan mengerahkan personel di Belitung Timur bersama dengan instansi terkait.

“Ini hanya perbantuan karena punya polisi. Nanti konfirmasi ke polisi saja,” ujar Made Oka, Ahad (27/11/2022).

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan helikopter hilang kontak usai melewati cuaca buruk.

“Pukul 08.15 dua unit helikopter take off dari Palangkaraya menuju Pangkalan Bun. Kemudian pukul 11.00, dua unit helikopter dari Pangkalan Bun. Jadi, dua helikopter tadi dari Pangkalan Bun menuju Tanjung Pandan, Belitung dalam kondisi layak terbang, setelah sebelumnya mengisi bahan bakar,” kata  Ramadhan.

Dua helikopter itu, kata Ramadhan, melewati cuaca buruk. Pilot helikoter P1113, kata Ramadhan mengambil keputusan untuk naik ke ketinggian 5.000 kaki. Sementara pilot helikopter P1103 turun ke ketinggian 3.500 kaki.

“Posisi di pukul 14.00 WIB, kapten pilot helikopter P1113 berusaha memanggil crew helikopter P1103 melalui frekuensi radio helikopter namun tidak ada jawaban,” ungkap dia.

Setengah jam kemudian helikopter P1113 mendarat di Bandara Tanjung Pandan. Sementara helikopter P1103 masih dalam kondisi hilang kontak.

“Cek posisi helikopter P1103 di tower, jadi masih lost contact,” ucapnya.

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x