x

Bobby Nasution : “Pilkada Medan Jangan Jadi Ajang Tebar Kebencian dan Permusuhan”

1 minutes reading
Wednesday, 9 Sep 2020 16:11 0 193 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Medan : Bobby Nasution angkat bicara terkait video viral yang menunjukkan sikap santunnya kepada rival politiknya di Kontestasi Pilkada Medan, Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi.

Pada video itu tampak Bobby Nasution cium tangan dengan menundukkan tubuhnya kepada Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi.

Sikap itu spontan dilakukan Bobby Nasution diikuti Aulia Rachman saat keduanya hadir di kegiatan Tes Kesehatan Rohani yang digelar KPU Sumut di Hotel Santika, Selasa (8/9/2020).

Kepada media yang hadir, Bobby menyatakan bahwa kontestasi Pilkada Medan jangan sampai jadi ajang tebar kebencian dan permusuhan.

“Bagi saya, Uda Akhyar dan Pak Salman lebih dari sekedar kompetitor di kontestasi Pilkada Kota Medan 2020. Saya sangat menghormati mereka sebagaimana saya menghormati senior-senior lainnya di dunia politik,” kata Bobby didampingi Aulia Rachman.

“Demokrasi yang sehat juga didasari oleh cara-cara berpolitik yang santun dan saling menghormati. Bukan saling menebar kebencian dan permusuhan,” lanjut Suami Kahiyang Ayu itu.

Lewat Pilkada Medan 2020 ini, Bobby berharap akan terciptanya Kota Medan yang jauh lebih baik.

“Kita semua harus yakin, Pilkada Kota Medan 2020 dapat menjadi titik bangkit masyarakat untuk kembali berkolaborasi dalam memperbaiki dan membangun kota,” pungkas Ayah Sedah Mirah Nasution dan Panembahan Al Nahyan Nasution itu.

Editor : Amri/ Ril

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x