x

Aspirasi Tak Disahuti, Warga Singkuang I Madina, Kembali Hadang Truk Sawit PT RPR

2 minutes reading
Friday, 2 Jun 2023 12:49 0 556 admin

BICARAINDONESIA-Madina : Puluhan warga Desa Singkuang I, Kecamatan Muara Batang Gadis, Kabupaten Mandailingnatal (Madina) kembali melakukan aksi turun ke jalan, Jumat (2/6/2023).

Bahkan sebagai bentuk kekecewaan, warga lagi-lagi melakukan penghadangan terhadap truk pengangkut sawit milik Perusahaan perkebunan Kelapa Sawit PT Rendy Permata Raya (RPR).

Bentuk kemarahan warga yang dilampiaskan dengan menghadap kenadaraan milik perusahaan sawit itu, setidaknya sudah dua kali terjadi dalam 2 bulan terakhir.

Semua itu terjadi sebagai bentuk protes mereka terhadap perusahaan yang belum juga mengabulkan permintaan warga atas hak plasma 20 persen dari luas areal HGU yang dikelola perusahaan.

Pantauan di lapangan, aksi penghadangan itu dilakukan warga dengan cara menduduki jalur yang menjadi jalur utama kendaraan pengangkut sawit milik perusahaan melintas.

Bahkan aksi ini sempat ricuh saat polisi yang melakukan pengawalan aksi melarang warga menghalangi kendaraan perusahaan yang hendak melintas. Polisi pun akhirnya menyarankan agar aksi warga tidak mengganggu kamtibmas.

Kapolres Mandailingmatal AKBP HM Reza Chairul Siddik yang dikonfirmasi turut mengimbau agar warga tidak melakukan aksi yang mengganggu kamtibmas.

“Lakukan lah upaya upaya hukum sesuai prosedur yang sudah diatur oleh negara,  karena negara kita ini adalah negara yg berdasarkan hukum bukan negara barbar,” pesan Kapolres.

Seperti diketahui, aksi warga Desa Singkuang I sudah berlangsung lama.  Meski Pemerintah Kabupaten Madina sudah melakukan upaya dialog antar warga dengan perusahaan agar medapatkan solusi, namun sampai hari ini, tawaran tawaran perusahaan terhadap tuntutan warga masih ditolak warga karena dinilai belum menemukan kata sepakat.

Penulis : Hanapi Lubis
Editor : Ty

LAINNYA
x