x

Aksi Bela Palestina di Monas, Jutaan Orang Tegaskan Boikot Produk Zionis Israel

2 minutes reading
Sunday, 5 Nov 2023 11:03 0 407 admin

BICARAINDONESIA-Jakarta : Sekitar dua juta rakyat Indonesia dari berbagai daerah, berbagai elemen dan berbagai agaman, menggelar aksi ‘Bela Palestina’ di kawasan silang Monas, Jakarta Pusat, Ahad pagi (5/11/2023).

Pantauan di lokasi aksi, gelombang massa yang tidak hanya dari Jakarta, namun dari Aceh, Sumatera Utara, Jawa Barat, Jawa Timur dan lainnya mulai terlihat sejak pukul 05.00 WIB dan semakin ramai ketika hari semakin terang.

Sambil membawa bendera dan atribut Palestina, cara serentak mereka menyuarakan ‘Free Palestine’ sambil meneriakkan takbir Allahu Akbar dan mengecam zionis Israel beserta antek-anteknya yang membumihanguskan Negara tempat berdirinya Masjid Al Aqsa, khususnya di jalur Gaza.

Mereka juga memprotes aksi genosida Israel lewat serangan udara hingga membunuh ribuan warga sipil lewat serangan udara secara masif, termasuk anak-anak dan perempuan.

Lewat pengeras suara dari sejumlah mobil komando yang ada di sekitar pintu masuk Gambir dan patung kuda, massa juga meneriakkan berbagai boikot produk Israel, Amerika dan Inggris yang beredar di Indonesia khususnya makanan.

Orasi massa aksi yang meminta rakyat Indonesia memboikot produk Israel dan mengecam kekejamannya lewat invasi di Palestina hingga menewaskan ribuan orang/foto : dis

“Anda tidak perlu menjadi Muslim untuk menjadi Muslim, cukup menjadi manusia untuk hadir disini bersama-sama membela dan mendukung Kemerdekaan Israel,” teriak Nico Silalahi, tokoh pemuda Kristen asal Sumatera Utara yang turut menjadi orator.

Dalam aksi tersebut, sejumlah tokoh Nasional turut hadir berorasi menyatakan dukungannya terhadap Palestina dan mengecam Israel. Diantaranya tampak hadir Capres Anies Baswedan, Hidayat Nur Wahid dan Gatot Nurmantyo.

Sementara, akibat aksi tersebut, aparat Kepolisian terpaksa menutup jalan di kawasan Monas dan melakukan rekayasa lalulintas.

Penulis/Editor : Ty

LAINNYA
x