x

Mobil Seorang Wartawan di Medan Hangus Terbakar, Diduga Ulah Bos Kartel Narkoba

1 minutes reading
Monday, 12 Feb 2024 21:32 0 479 Iki

BICARAINDONESIA-Medan : Penyerangan terhadap Tomy Nainggolan, seorang wartawan online kembali terjadi. Mobil pribadi Tomy jenis Wuling BK 11xx GX dibakar, Minggu (11/2/2024) dinihari.

Diduga, aksi tersebut dilakukan oleh orang suruhan kartel narkoba. Akibatnya, mobil Tomy hangus terbakar. Selain itu, seorang balita juga turut menjadi korban luka di bagian tangannya.

Aksi pembakaran mobil yang diduga untuk membunuh satu keluarga yang berada di dalam rumah Tomy itu dilakukan dengan cara meletakkan botol berisi minyak dan ujungnya ada sumbu (molotov). Ada sekitar 5 botol diletakkan tepat di bawah tangki minyak mobil, lalu dibakar. Saat api menghanguskan seluruh mobil, terdengar suara ledakan keras sebanyak 4 kali.

Pelaku diperkirakan sebanyak 4 orang, dengan mengendarai sepeda motor, memakai helm, dan masker. Para prlaku diduga merupakan orang suruhan Oy, seorang bos kartel narkoba.

Oy merasa tidak terima dengan pemberitaan terkait dirinya yang memindahkan sarang narkoba sabu-sabu hingga ekstasi skala besar dari Gang Pantai, Kampung Lalang, Medan, ke kawasan disebut “Lembah” di Jl. TB Simatupang, Gang Mushola.

Kasubdit 3 Jatanras Ditreskrimum Polda Sumut Kompol Bayu Samara Putra membenarkan kejadian kebakaran tersebut.

“Perkembangan saat ini, Tim Jatanras Ditreskrimum Polda Sumut sedang mengejar para pelaku penyerangan. Mohon doanya agar segera dapat membuahkan hasil dengan menangkap otak pelaku di belakang aksi pembakaran ini,” tegasnya.

Editor: Rizki Audina/*  

LAINNYA
x