x

Antusias Sambut Ramadan, Oki Setiana Dewi Tetap Safari Dakwah Keliling Indonesia saat Puasa

2 minutes reading
Saturday, 2 Mar 2024 14:13 0 282 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Menyambut bulan Ramadan, pendakwah Oki Setiana Dewi sangat antusias. Rencananya, istri Ory Vitrio itu akan menghabiskan waktu untuk mengurus pesantrennya, Tahfiz Maskanul Huffadz di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.

“Masya Allah sebentar lagi memasuki bulan suci Ramadan dan Ramadan kali ini saya akan banyak di pesantren,” ujar Oki Setiana Dewi dikutip dari detik, Sabtu (2/3/2024).

“Biasanya kalau Ramadan setiap malam ada di pesantren karena biasanya setelah tarawih banyak ustaz-ustaz yang datang memberikan ceramah sehingga saya harus ada di pesantren,” sambungnya.

Tidak hanya mengurus pesantrennya, tiap minggunya Oki juga akan memaksimalkan program safari dakwah keliling Indonesia.

“Setiap weekend saya tetap safari dakwah keliling Indonesia untuk berceramah di masjid-masjid yang ada di sana,” tutur kakak Ria Ricis itu.

Lebih lanjut, Oki Setiana Dewi tidak ingin mengumbar target ibadahnya di bulan Ramadan ini.

Namun, bintang film Ketika Cinta Bertasbih ini menganjurkan umat Muslim untuk rutin membaca Al Quran.

“Paling target ibadah ya dan saya pikir target ibadah nggak perlu disampaikan kepada teman-teman semua, setiap orang kan punya targetnya masing-masing,” ujar Oki Setiana Dewi.

“Bulan Ramadan itu kan dijuluki bulannya Al Quran, berarti baca Qurannya juga harus lebih banyak dari hari sebelumnya,” imbuhnya.

Dalam kesempatan yang sama, Oki Setiana Dewi juga merindukan kebersamaan yang ada ketika bulan Ramadan seperti sahur dan buka puasa bersama.

“Nikmat itu ketika kita bisa bangun tengah malam menjelang sahur, ibadah dulu sama anak-anak, makan bareng sama anak anak, puasa dan buka puasa bareng. Nah kebersamaan itu yang selalu di rindukan dari bulan suci Ramadhan,” pungkas dia.

LAINNYA
x