x

Suami Tusuk Istri hingga Tewas Gegara Cekcok

1 minutes reading
Wednesday, 4 Sep 2024 10:25 0 208 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Seorang ibu rumah tangga di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, bernama Febriana (26) tewas ditusuk suaminya, Achmad Syarifudin (30). Peristiwa itu dibenarkan Kapolsek Pasar Minggu, Kompol Anggiat.

Anggiat mengatakan pelaku saat ini telah ditangkap.

“Benar ada kejadian tersebut. Pelakunya sudah diserahkan ke Polres Metro Jakarta Selatan,” ujar Anggiat dikutip dari detikcom, Rabu (4/9/2024).

Peristiwa itu, kata Anggiat, terjadi pada pukul 00.30 WIB dini hari tadi di rumah mereka. Awalnya, korban dan pelaku cekcok hingga terjadi penusukan.

“Mereka cekcok mulut biasa antara pasangan suami-istri,” katanya.

Saat percekcokan itu, si istri mengatakan ingin bercerai. Kemudian si suami emosional hingga ia mengambil pisau.

“Setelah ambil pisau, pelaku kemudian mendatangi korban, kemudian menusuk korban,” ungkapnya.

Korban sempat berteriak hingga mengundang saksi berdatangan ke rumahnya. Saat dicek, ternyata korban sudah dalam keadaan bersimbah darah.

Pelaku ditangkap saat itu juga. Kasus tersebut saat  ini masih diselidiki Polres Metro Jakarta Selatan.

LAINNYA
x