x

Angkut 59 Penumpang, Daftar Manifest Sriwijaya Air yang Jatuh di Kepulauan Seribu Beredar

1 minutes reading
Saturday, 9 Jan 2021 13:02 0 237 admin

BICARAINDONESIA-Jakarta : Jejak hilangnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak akhirnya terungkap, setelah dipastikan pesawat nahas tersebut jatuh di sekitar Pulau Laki, Kab. Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, Sabtu sore (9/1/2021).

Bahkan Tim SAR gabungan yang melakukan penyisiran di sekitar perairan tersebut, juga telah menemukan puing badan pesawat jenis Boeing 737-524 itu yang hancur.

Pasca insiden itu, berdasarkan data manifest yang beredar diketahui bahwa pesawat itu mengangkut 59 orang penumpang terdiri dari 53 orang penumpang dewasa, 5 anak-anak dan 1 orang bayi.

Sebelumnya, sesuai jadwal take off pafa pukul 13.25 WIB dan landing pukul 15.00 WIB. Karena sempat delay, pesawat itu akhirnya take off pukul 14.14 WIB dan dijadwalkan landing pukul 15.50 WIB. Namun baru 4 menit terbang, pesawat itu dinyatakan hilang kontak.

Penulis/Editor : Yudis

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x