x

Stelling Jum’at Gratis, Cara Komunitas Muslimah Berbagi di Hari Barokah

2 minutes reading
Friday, 26 Feb 2021 14:49 0 248 admin

BICARAINDONESIA-Medan : Bagi umat Muslim, Jum’at merupakan hari yang paling baik untuk berbuat kebaikan. Apalagi saling berbagi dan bersedekah di hari yang penuh barokah itu.

Tak heran, banyak kaum Muslimin dan Muslimah, baik perseorangan atau komunitas, berlomba untuk mendapatkan keberkahan itu, lewat cara berbagi kepada sesama, terlebih kepada orang-orang yang membutuhkan.

Bertitik tolak dari hal itu pula, sekelompok ibu rumah tangga (IRT) atau Muslimah di Kota Medan, membuat sebuah komunitas bernama cukup unit. ‘Stelling Jum’at Gratis’ namanya. Digagas sekaligus diketuai Rafika, komunitas ini pun cukup berjalan langgeng.

“Saat ini komunitas Stelling Jum’at Gratis sudah memasuki usia 2 tahun 2 bulan, sejak dideklarasikan pada 1 Januari 2019,” ungkap Rafika yang ditemui disela-sela kegiatan berbagi makanan gratis, Jum’at (26/2/2021).

Setiap Jum’at, sambungnya, komunitas ini fokus berbagi kepada jamaah Masjid Al-Ikhlas di kawasan Jalan Umar, Kelurahan Glugur Darat 1, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan, Sumatera Utara.

“Kita memang selalu beraktivitas di Masjid ini. Motivasinya adalah kita ingin semaksimal mungkin menjamu setiap Tamu Allah yang ikut salat di masjir ini lewat makanan gratis yang kita kumpulkan,” sebutnya.

Sedangkan jenis makanan yang dibagi kepada jamaah umumnya nasi kotak dan snack, atau jenis makanan lainnya. Bervariasilah,” ujar Rafika.

Lebih jauh ia menyebutkan, bahwa seluruh makanan yang dibagi komunitas Stelling Jum’at Gratis umumnya diperoleh dengan cara swadaya dan bantuan dari para donatur baik yang tinggal di Medan maupun di luar kota.

“Saat ini Alhamdulillah, ada 9 orang pengurus yang selalu berupaya menyisihkan rejekinya untuk mendukung kegiatan. Kami berharap ke depan semakin banyak donatur yang mau berpartisipasi dan memahami pentingnya berbagi seperti yang diajarkan Rasulullah kepada kita umat Muslim,” harapnya.

Bahkan lewat komunitas ini, wanita yang akrab disapa Fika ini mengaku, banyak rekan-rekannya yang kini membuka komunitas serupa berbagi di masjid dan musala di sekitar tempat tinggalnya.

“Alhamdulillah apa yang kita buat turut menjadi inspirasi sehingga banyak rekan-rekan yang dulunya bergabung di komunitas Stelling Jum’at Gratis sekarang juga buka sendiri masjid atau musala di dekat  rumah mereka. Diantaranya ada di Musala Ar Ridho Bandar Setia, Masjid Al Ramlan dekat Polrestabes Medan, Masjid Ar Ramlah, Masjid Taufiq di Jalan Masjid Taufiq dan banyak di masjid lainnya di Kota Medan,” pungkasnya.

Penulis/Editor : Teuku

 

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x