x

Cekcok dengan Netanyahu, Menhan Israel Keluar dari Rapat Kabinet Keamanan

1 minutes reading
Monday, 15 Jan 2024 16:19 0 304 Iki

BICARAINDONESIA-Jakarta : Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant walk out atau keluar dari ruang Rapat Kabinet Keamanan pada Sabtu (13/1/2024). Hal itu dipicu oleh keributannya dengan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu.

Saat itu, kabinet Israel dilaporkan kian terpecah dalam menangani agresi Tel Aviv ke Jalur Gaza Palestina yang masih berlangsung brutal sejak 7 Oktober 2023 lalu.

Netanyahu dan Gallant bertikai lantaran sang Menhan Israel tak diizinkan membawa sejumlah penasihat dan asistennya, termasuk Kepala Staf Kemhan, saat rapat. Padahal, Netanyahu dan pejabat lainnya membawa para asisten dan penasihatnya.

The Times of Israel melansir, ketika Gallant tiba di Kamp Militer Kirya Tel Aviv, tempat rapat berlangsung, pejabat kantor Netanyahu memberi tahunya bahwa kepala staf kementeriannya, Shachar Katz, tidak bisa masuk mengikuti rapat. Padahal, menurut media lokal Yet dan Channel 13, Netanyahu membawa sekitar lima pejabat untuk mendampinginya saat rapat.

Beberapa sumber menyebut, informasi kehadiran rapat sudah disebarkan melalui memo sebelumnya. Namun, Gallant ternyata telat hadir sehingga tidak mengetahui informasi tersebut. Menurut laporan, Gallant hanya boleh membawa Sekretaris Militer Israel dalam rapat tersebut.

Gallant marah atas larangan tersebut dan terjadilah pertengkaran. “Berhenti mengganggu pekerjaan saya,” kata Gallant kepada Netanyahu dan Hanegbi seraya meninggalkan ruang rapat.

Dilansir Jerusalem Post, pada sesi kedua rapat, Gallant hadir tetap tanpa pendamping.

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x