x

CitraLand Helvetia, Tawarkan Hunian Bergengsi di Masa Pandemi

3 minutes reading
Tuesday, 30 Mar 2021 08:54 0 348 admin

BICARAINDONESIA-Helvetia : Setelah sukses dengan CitraLand Gama City, raksasa property tanah air Ciputra Group kembali meluncurkan proyek perumahan bergengsi di Sumatera Utara, bernama CitraLand Helvetia, Kota Deli Megapolitan (KDM).

Menggandeng KPSN Group dan bekerjasama dengan PT Perkebunan Nusantara II (PTPN2), permukiman mewah ini rencananya akan dibangun di kawasan Jalan Pertempuran No. 58, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhandeli, Kabupaten Deliserdang.

General Manager CitraLand Helvetia, Taufik Hidayat menjelaskan, hadirnya Kota Deli Megapolitan, nantinya bakal menjadi sebuah kota baru yang mandiri, hijau dan super modern.

“Persis pada Selasa, 9 Maret 2021 lalu, telah dilakukan ground breaking di lokasi proyek CitraLand Helvetia  yang dihadiri oleh Gubernur Sumatera Utara Bapak Edy Rahmayadi dan Bupati Deliserdang Bapak Ashari Tambunan, beserta Direksi PTPN3 holding dan PTPN2. Acara tersebut sekaligus menjadi tanda dimulainya pembangunan CitraLand Kota Deli Megapolitan,” ungkap Taufik dalam press conference yang digelar di Club House Lantai II, CitraLand Bagya City, Selasa (30/3/2021).

GM CitraLand Helvetia Taufik Hidayat memberi keterangan saat Press Conference terkait lanjutan proyek Ciputra Group/foto : dis

Ia juga menjelaskan, lokasi CitraLand Helvetia ini sangat strategis, karena berada di tengah-tengah daerah Helvetia. Ia pun optimis KDM ini akan menjadi ikon baru Sumatera Utara sebagai sebuah kota mandiri yang sangat lengkap, terdiri dari kawasan residensial, pusat komersial, pusat perdagangan, tempat rekreasi outdoor maupun indoor, kampus pendidikan, fasilitas kesehatan dan kawasan industri yang semuanya akan dilengkapi dengan area hijau dan danau2 yang asri.

“Salah satu keunikan CitraLand KDM adalah direncanakannya area hijau yang mencapai 51% dari seluruh kawasan, sehingga CitraLand Kota Deli Megapolitan akan menjadi kota baru bertaraf internasional yang mempunyai kawasan hijau terbesar di Indonesia dengan berbagai taman, botanical garden dan outdoor activities yang akan menjadi trend saat ini dan yang akan datang,” sebutnya.

Lebih jauh Taufik mengatakan, kawasan pertama yang akan dikembangkan adalah CitraLand Helvetia seluas 6,88 hektar. Kawasan ini akan menjadi sebuah kawasan hunian dan komersial yangsangat menguntungkan, baik untuk dihuni maupun sebagai tempat investasi karena lokasinya yang sangat strategis, dikelilingi oleh pusat-pusat perdagangan dan hunian yang sudah berkembang sejak lama.

“CitraLand Helvetia memiliki delapan keunggulan yaitu, 1. Dikembangkan oleh developer berpengalaman Ciputra Group bersama KPSN, 2. Lokasi yang sangat strategis, hanya 15 menit (5 km) ke Kota Medan, 20 menit ke pelabuhan Belawan, dan hanya 30 menit ke Bandara Kualanamu, 3. Aksesibilitas yang mudah, hanya 10 menit ke pintu exit tol Marelan, 4. Memberikan nilai investasi yang sangat menguntungkan karena perkembangan CitraLand KDM diharapkan akan menjadi
sebuah Kota Mandiri, 5. Fasilitas hunian yang lengkap berskala kota, 6. Sistem keamanan 24 jam disertai sistem cluster dengan one boom gate system yang dilengkapi dengan CCTV, 7. Sistem smart home dan internet system, 8. Bagian dari Kota Mandiri dengan fungsi terlengkap di CitraLand KDM,” urainya.

Taufik juga menjelaskan, CitraLand Helvetia Kota Deli Megapolitan segera diluncurkan dalam waktu dekat dengan jumlah hunian dan ruko yang sangat terbatas.

“Dijadwalkan kita akan launching pada Juni atau Juli 2021 mendatang. Untuk hunian yang tersedia, total seluruhnya 230 unit terdiri dari 200 unit untuk rumah dan 30 unit ruko. Sedangkan untuk harga yang kita tawarkan cukup terjangkau antara 1-3 Miliar Rupiah, meski harga itu masih estimasi,” ujarnya.

Menjawab polemik yang kerap menjadi pertanyaan para calon konsumen terkait status tanah, Taufik Hidayat memastikan semuanya aman. Karena tanah yang mereka gunakan adalah HGU PTPN2 yang sudah dikonversi.

“Artinya, konsumen tidak perlu khawatir. Semuanya aman dan setiap konsumen kita juga dipastikan akan mendapatkan SHM tanpa kendala apapun. Karena sejak awal kita menjalankan bisnis ini, hal pertama yang kini selesaikan adalah masalah pertapakan sebelum kita melangkah melakukan pembangunan,” tandasnya.

Didampingi GM CitraLand Gama City, Adhyaksa dan Manager Marketing Indah Novita Sari, Taufik Hidayat pun optimis bakal mengulang sukses yang pernah diraih CitraLand Gama City, sekalipun di masa pandemi.

Penulis/Editor : Yudis

 

 

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x