x

Cuaca Buruk! Helikopter Kapolda Jatim Mendarat Darurat di Tulungagung

1 minutes reading
Wednesday, 22 Feb 2023 13:19 0 207 Iki

BICARAINDONESIA-Tulungagung : Helikopter yang ditumpangi Kapolda Jawa Timur (Jatim) Irjen Toni Hermanto terpaksa mendarat darurat di Tulungagung. Pendaratan darurat itu terpaksa dilakukan karena cuaca buruk.

Dikutip dari detikcom, Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto membenarkan kabar tersebut.

“Iya, helikopter mendarat darurat di lapangan Rejotangan, Tulungagung,” kata Eko, Rabu (22/2/2023).

Lebih lanjut, Eko mengatakan bahwa Kapolda Jatim sedang dalam kunjungan kerja di Pacitan. Sejatinya, helikopter Kapolda Jatim itu hendak balik menuju ke Surabaya.

“Karena kondisi cuaca tidak memungkinkan, akhirnya Pak Kapolda meminta mendarat darurat di lapangan Rejotangan,” imbuhnya.

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x