x

Diduga Ugal-Ugalan, Angkot di Medan Tabrak Anggota Polda Sumut

1 minutes reading
Wednesday, 5 Apr 2023 14:56 0 249 Iki

BICARAINDONESIA-Medan : Sebuah angkot di Medan menabrak personel Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Polda Sumut Aipda HP, Selasa (4/4/2023) siang.

Peristiwa itu terjadi ketika korban melintas di Jalan Cirebon Medan. Arus lalu lintas sempat terganggu, tetapi langsung dapat ditangani Unit Lantas Polsek Medan Kota.

Korban mengalami luka di bagian lututnya, sedangkan sepeda motornya mengalami kerusakan. “Korbannya personel Polda Sumut. Pangkatnya Aipda gitu. Ditabrak dari belakang,” kata Kanit Lantas Polsek Medan Kota AKP Suprianto.

Suprianto mengatakan, pihaknya telah melakukan penanganan terhadap kecelakaan lalu lintas (laka lantas) tersebut. Kedua belah pihak sepakat untuk berdamai.

“Pengemudi angkot bertanggung jawab mengobati luka korban dan memperbaiki sepeda motornya,” katanya.

Kronologi Lakalantas

Lebih lanjut, Suprianto mejelaskan kronologinya. Saat itu, angkot Medan Raya melintas dari Jalan Cirebon menuju SM Raja, sedangkan korban naik sepeda motor dari Cirebon berniat ke Jalan Palangkaraya, Medan Kota. Diduga ugal-ugalan, ketika melintas persis di depan Hotel Novotel Soechi, sopir angkot tak bisa menghindari korban yang melaju di depannya.

Korban langsung terpental ke aspal. Para warga memberikan pertolongan dan sopir angkot diamankan.

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x