x

Forkopimda Tapteng Bagikan 1000 Masker ke Masyarakat

2 minutes reading
Thursday, 10 Sep 2020 12:06 0 227 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Tapteng : Forum pimpinan daerah (Forkopimda) Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, serentak memberikan masker ke setiap pengendara di Pandan, Kamis (10/9/2020).

Kegiatan itu dilaksanakan untuk mengantisipasi terjadinya penyebaran covid-19 dan mengimbau masyarakat untuk menjaga jarak dan menghindari kerumunan.

Selain pembagian masker, pihaknya juga menggelar kampanye dalam rangka ‘Operasi Yustisi’ penggunaan masker serta Pilkada 2020 yang aman, damai dan sehat, yang dilaksanakan di dua titik.

“Pertama di Jalan Padangsidempuan tepatnya di simpang lampu merah Pandan Kel. Pandan Kec. Pandan Kab. Tapanuli Tengah dan jalan Sibolga-Padangsidimpuan di Kel Pondok Batu, Kec. Sarudik, Kab Tapteng,” kata Kapolres Tapteng AKBP Nicholas Dedy Arifianto, SH SIK, MH, melalui Humas Polres Tapteng J. Sinurat.

Selain Kapolres, di lokasi pembagian masker, turut juga hadir, Wakil Bupati Kab. Tapteng Darwin Sitompul, Danlanal Sibolga Letkol Laut (P) Andreas BM. Simaremare, M.Tr. Hanla, Dansatradar 234 Sibolga LetkoL Lek. Damardita Hiranda, Waka Polres Tapteng Kompol Rokhmat, SH, MH.

Selanjutnya, Kasdim 0211 / TT Mayor. Inf H. Sitorus, Wadan Den POM 1/2 Sibolga Kapten CPM Triantoro Agus Prabowo, Koorpos SAR Sibolga Hari Susanto, Jalbertni Zebua, SH (Mewakili Ketua Pengadilan Negeri Sibolga), Anggota DPRD Kab. Tapteng Parahom Tambunan, SH, Kasubbag Hukum, Kepegawaian dan Umum Arianto Sembiring (Mewakili Kadis Kesehatan) , pimpinan Puskesmas Pandan drg. Defri Rambe. Kabid Sat Pol PP Kab. Tapteng Panuturi Simatupang, Rusdi Sibagariang (Mewakili MUI Kab. Tapteng), Perwakilan BKAG Kab. Tapteng Pdt. Januari Halawa, S.Th, Tomas Nias Samahati Lase.

Sementara, untuk kegiatan di  jalan Sibolga Padang Sidimpuan Kel Pondok Batu, Kec. Sarudik, Kab. Tapteng dihadiri oleh, Kabag Ren Kompol Martoni L, SH, Kasie Was, KBO Sat Reskrim, Kanit Patroli Lantas, Kanit Identifikasi, Paur Subbag Humas, Personil Polres Tapteng sebanyak 10 personil dan Personil Satpol PP Kab. Tapteng sebanyak 3 Personil.

“Kiranya dengan pembagian masker secara serentak ini dapat menyadarkan masyarakat bahwa pentingnya kesehatan itu. Sedangkan masker yang di bagikan tersebut sebanyak 1000 lembar masker,” tukasnya.

Penulis : Benny
Editor : Amri

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x