x

Gempa Magnitudo 6,7 Guncang Malang, Patung Gorila di Jatim Park Roboh

1 minutes reading
Saturday, 10 Apr 2021 12:49 0 449 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Gempa yang mengguncang barat daya Kabupaten Malang, mengakibatkan sejumlah bangunan di Batu Secret Zoo Jatim Park (JTP) 2 rusak.

Salah satu kerusakan yang terjadi adalah patung gorila yang ada di lokasi wisata tersebut. Konstruksi patung yang terbuat dari cor setinggi 7 meter itu ambruk, akibat gempa berkekuatan magnitudo 6,7.

“Iya [benar], patung gorila pada bagian kepala hingga badannya jatuh akibat gempa,” kata Titik S Arianto, Marketing and Publc Relation Jatim Park Group, Sabtu (10/4/2021).

Kondisi terkini bangunan runtuh di JTP 2 tersebut, ia mengaku belum mengetahuinya dan masih terus berkomunikasi dengan timnya di lapangan.

“Kami masih terus berkomunikasi dengan tim di lapangan,” ucapnya.

Sedangkan untuk laporan pengunjung tempat wisatanya menjadi korban, ia mengatakan kondisi pengunjung terpantau aman.

Titik melanjutkan, selain JTP 2 sejumlah lokasi lain yang dikelola pihaknya, yakni JTP 1, Museum Angkut dan JTP 2 diketahui tak terdampak gempa.

 

Sumber: CNNIndonesia.com

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x