BICARAINDONESIA-Jakarta : Di media sosial ramai dibahas soal Danau Kenanga di Universitas Indonesia (UI) yang berada di Kota Depok, Jawa Barat (Jabar), tercemar bahan bakar minyak (BBM). Warganet mempertanyakan asal BBM itu yang membuat danau kampus tercemar.
Kabar Danau Kenangan UI yang terkontaminasi BBM ramai dibahas di media sosial (medsos). Sejumlah warganet mempertanyakan asal-usul BBM yang membuat danau di kampus UI tersebut tercemar.
Dalam video yang diunggah yang telah dilihat tim redaksi, tampak ada bercak minyak di permukaan air Danau Kenanga. Selain itu, di salah satu sisi danau juga terlihat air berwarna kehitaman.
Air danau yang diduga terkontaminasi BBM itu dikhawatirkan berdampak pada ekosistem yang hidup di sana. Sebab ada sejumlah hewan yang hidup di sana, seperti ikan-ikan dan hewan reptil biawak.
Terkait kabar yang beredar itu, pihak kampus akan menindaklanjutinya. Pihak kampus akan menangani kabar tercemarnya Danau Kenangan.
“Terima kasih atas atensinya terhadap kejadian ini. Langkah-langkah penanganan segera dilakukan,” ujar Kepala Biro Humas dan KIP UI, Amelita Lusia, Rabu (22/1/2025), dikutip dari detik.
Dia memohon dukungan dari semua pihak atas penanganan Danau Kenanga.
“Mohon dukungan agar proses ini berjalan lancar,” katanya.