BICARAINDONESIA-Jakarta : Berita tentang Asiah Sinta Dewi Hasibuan, perempuan yang meninggal dunia di basement lift Bandara Kualanamu pada Kamis (27/4/2023) masih menghebohkan publik.
Jasad Asiah ditemukan sudah membusuk di basement lift Bandara Kualanamu setelah tiga hari menghilang. Dalam rekaman CCTV yang beredar di media sosial, terlihat detik-detik Asiah jatuh ke lantai dasar lift.
Rekaman CCTV tersebut seolah menguak adanya dugaan kelalaian dalam kasus meninggalnya Asiah. Hotman Paris Hutapea yang mendapatkan surat kuasa dari Ahmad Faisal suami mendiang Asiah, segera mengirimkan somasi kepada enam pihak terkait kasus tersebut.
Ternyata berita tersebut tak hanya heboh di Indonesia saja. Sejumlah media asing juga ikut menyoroti kasus kematian Asiah. Di antaranya ialah BBC, The Sun, Daily Mail, hingga 9News.
Hal itu pun membuat Hotman Paris kegirangan. Pasalnya, Hotman Paris beranggapan, dirinyalah orang yang memviralkan kasus tersebut hingga disorot oleh media asing.
“Jadi berita dunia!! Ampuh, ya, teriakan Gus Hotman di IG,” tulis Hotman Paris di Instagram, Rabu (3/5/2023).
Namun, unggahan Hotman Paris ini menuai banyak komentar dari warganet. Selain banyak yang memuji, ada pula yang menyebut bukanlah dia yang membuat kasus itu menjadi sorotan media luar.
“Media tertuju sama Bang Hotman,” tulis @foto***.
“Selalu klaim, kayak superhero aja loe hotman. Bandara KNO kelas internasional. Tanpa loe blow itu sudah dimuat media luar, sering klaim karna kau yang viral kan malulah kau lae,” tulis @mbo***.
“Tambah malu yang ada, tuh, pihak Angkasa Pura beserta anak perusahaannya (termasuk yang kelola Kualanamu),” tulis @rff***.
Editor: Rizki Audina/*