x

Kapolres Pimpin Patroli Gabungan Skala Besar Penerapan PPKM Level 3

2 minutes reading
Friday, 30 Jul 2021 09:42 0 204 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Labuhanbatu : Dalam rangka Ops Yustisi dengan penerapan PPKM Level 3, khususnya di Kota Rantauprapat, Polres Labuhanbatu yang dipimpin langsung AKBP Deni Kurniawan, menggelar patroli gabungan skala besar.

Patroli gabungan ini diikuti Sekdakab Labuhanbatu, Muhammad Yusuf Siagian, Waka Polres Labuhanbatu, Kompol Muhd Taufik, Kabag Ops, Kompol Marluddin, Kasat Pol PP, Yunus, Kaban BPKD Labuhanbatu, Atia Muktar Maulana Hasibuan, Kanit 3 Sat Intelkam, Ipda Adliansyah, dan Kabid Trantibun Satpol PP, Sulkani.

Operasi ini melibatkan 10 personel Satsabhara, 10 personel BKO Brimob Polda Sumut, 11 personel Kodim 0209/LB, 10 personel BPBD, 10 personel Satpol PP, 5 personel Dishub dan 5 personel Dinkes.

Adapun sasaran operasi meliputi warkop On Mada, Jalan SM Raja, Resto Cafe Pondok Bambu, Jalan SM Raja, Rumah Makan Mie Aceh Kagura, Jalan SM Raja, Warkop Dokter Barber, Jalan SM Raja, Warkop Milenial, Jalan SM Raja, Rumah Makan Mie Aceh Saulanga, Jalan SM Raja, Warkop Gelas batu 5, Jalan Jendral Ahmad Yani, Rumah Makan Mie Aceh Saulanga 1, Jalan Rantau Lama, Warung Mie Neraka, Jalan Rantau Lama, Warkop Wisma Café, Jalan Gatot Subroto Kota Rantauprapat, dan Warkop Sobat, Jalan Gatot Subroto Kota Rantauprapat.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Labuhanbatu AKBP Deni Kurniawan mengimbau masyarakat yang berkumpul di warkop, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19 dengan 5M dan meminta kepada masyarakat agar segera pulang ke rumahnya masing-masing.

“Kami berharap kepada masyarakat yang kedapatan berkumpul, kita minta untuk segera pulang ke rumah masing masing,” pinta Kapolres, Kamis (29/7/2021) malam disalah satu warkop di Rantauprapat.

Selain imbauan, Kapolres juga memberikan penindakan fisik dengan push up kepada pengunjung yang tidak mematuhi prokes seperti tidak memakai masker.

Penulis : Aji
Editor : Abdi

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x