x

Ketua Karang Taruna DKI akan Surati Walikota Jakarta Utara Terkait Anggotanya

2 minutes reading
Friday, 10 Mar 2023 04:26 0 274 Lubis Tika

BICARAINDONESIA.NET –  Kasatreskrim Polres Jakarta Utara akan memeriksa Rijal Kobar Ketua PMI Jakarta Utaraterkait dugaan pemukulan.

Kini Ketua Karang Taruna DKI Jakarta akan menyurati Walikota Jakarta Utara serta Lurah Pengangsaan Dua terkait anggotanya membela oknum Ketua PMI Jakarta Utara yang diduga memukuli Wakil Sekretaris Karang Taruna DKI Jakarta Abdurachman beberapa hari lalu.

Biro Hukum Karang Taruna DKI Jakarta Ryan mengeluarkan statement tertulisnya.

1. Saya sebagai Advokat maupun sebagai Ketua Biro Hukum, wajib memberikan pelayanan kepada seluruh anggota Karang Taruna yang berhadapan dengan hukum, apalagi ada anggota Kami yang menjadi korban pemukulan.

2. Aksi yang dilaksanakan adalah murni memperjuangkan keterbukaan CSR serta upaya advokasi dalam bentuk kerjasama yang diharapkan bisa saling mendukung baik bagi masyarakat pemuda khususnya termasuk bagi perusahaan.

3. Aksi dilaksanakan oleh Karang Taruna DKI beserta beberapa organisasi pemuda lainnya seperti DPW GMPI Jakarta dan GEPRINDO DKI Jakarta, jadi kalau Karang Taruna Tingkat Kelurahan merasa tidak ikut andil silahkan saja, nantikan kalau audiensi terpenuhi Karang Taruna di tiap tingkatan juga akan merasakan manfaatnya.

4. Apapun alasannya tindakan pemukulan yang dialami oleh Saudara A, seharusnya bisa dihindari dan dibicarakan baik-baik, mirisnya lagi kenapa oknum yang diduga melakukan kekerasan tersebut adalah Ketua PMI Jakarta Utara.

5. Kami menghargai proses hukum yang sekarang sedang berjalan, bagaimanapun kebenaran akan selalu terungkap.

Tambahan lainya yang ditujukan kepada Parid Ketua Karang Taruna Kelurahan Pegangsaan Dua adalah seharusnya mengcrosschek dengan benar.“Kalau tidak tahu duduk persoalannya sebaiknya jangan melantur”ucap Ryan.

Sebelumnya tiga media lokal Jakarta menyiarkan tentang dukungan kepada Ketua PMI Jakarta Utara yang diduga memukuli Abdurachman.

LAINNYA
x