x

Kunjungan Lapangan ke PLTA Peusangan 88 MW, Kementerian ESDM – PUPR Gelar Koordinasi 

2 minutes reading
Friday, 24 Nov 2023 16:13 0 399 admin

BICARAINDONESIA-Takengon : Tim Kementerian ESDM bersama Kementerian PUPR, melakukan kunjungan lapangan ke proyek PLTA Peusangan di Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh, Kamis (23/11/2023).

Selain sebagai bentuk dukungan, kegiatan ini sekaligus untuk melakukan koordinasi dengan PT PLN (Persero), dalam percepatan penyelesaian proyek tersebut.

Di samping itu, juga guna mengetahui kendala pada proyek pembangunan PLTA Peusangan, agar dapat segera mendapatkan solusi untuk penyelesaian proyek

Dalam kesempatan itu, tim Kementerian ESDM yang hadir diantaranya Hendra Setiawan, Upriadi, Irfan Hasymi Kelrey dan Hansen Hartado Tarigan. Sedangkan dari PUPR yakni Julianto Pagassang dan Gregorius Agung Rofi Septiyan.

Sedangkan pihak PLN yang ikut mendampingi yaitu SRM Operasi Kontruksi 2 UIP SBU Anjar Sucahya, Manager UPP SBU 2 Nove Ardianto, MSB Ijin dan Tanah KIT Parlindungan Simanjuntak dan MSB Konstruksi Pembangkit EBT Ronny Aprisaputra.

Pantauan di lapangan, acara dimulai dengan rapat koordinasi. Dalam rapat koordinasi, SRM Operasi Kontruksi 2 UIP SBU Anjar Sucahya menyampaikan manfaat pembangunan PLTA Peusangan bagi masyarakat daerah setempat adalah meningkatkan mutu dan keandalan pasokan listrik di Kabupaten Aceh Tengah dan sekitarnya.

“Sehingga nantinya bisa mendukung pengembangan potensi daerah serta meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dari retribusi penggunaan air,” terangnya.

Menimpali hal itu, Manager UPP SBU 2 Nove Ardianto menyampaikan bahwa, sejauh ini total progres sampai dengan akhir Oktober 2023 sebesar 93,64% dan estimasi COD Power Station #1 pada April 2024.

Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan lapangan ke : No. 1 & 2 Power House, No. 1 Switchyard, No. 1 Diversion Weir, Regulating Weir.

Penulis/Editor : Ty

LAINNYA
x