x

Lakukan Operasi Kaki, Prabowo: Saya Sadar Tindakan Medis yang Saya Jalani Pertaruhan Nyawa

2 minutes reading
Monday, 1 Jul 2024 11:54 0 229 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto telah menjalani operasi kaki kirinya yang cedera karena kecelakaan saat dia bertugas sebagai tentara pada 1980-an. Presiden terpilih itu sempat bercerita bahwa tindakan medis yang telah dilaluinya ternyata sebuah pertaruhan nyawa.

Cerita ini diungkap Prabowo lewat akun Instagramnya, @prabowo, Minggu (30/6/2024) kemarin. Dalam unggahannya yang dilihat tim redaksi, Senin (1/7/2024), diakui Prabowo bahwa tindakan medis yang dijalaninya akan membahayakan nyawanya.

“Saya sadar dan paham bahwa tindakan medis yang saya jalani penuh dengan risiko dan pertaruhan nyawa,” kata Prabowo.

Kendati demikian, Prabowo tetap mengambil resiko. Dia menegaskan langkah tersebut untuk bangsa dan negara.

“Saya yakinkan diri bahwa semua ini untuk Negara dan Bangsa, saya juga yakin tim dokter dan seluruh tenaga medis yang menanganinya pun handal dan profesional,” katanya.

Prabowo pun bersykur karena segala langkahnya berjalan dengan lancar dan sukses tanpa adanya kendala.

“Puji syukur 1 minggu lalu tim dokter berhasil melakukan tindakan medis untuk memulihkan cedera yang saya alami selama ini. InsyaAllah dengan kondisi sehat walafiat kedepan saya semakin siap untuk berbakti dan mengabdi untuk Negara dan Rakyat Indonesia,” ungkapnya.

Sebagai informasi, Prabowo menjalani operasi di Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman, Jakarta. Adapun beberapa dokter yang menanganinya, diantaranya Brigjen TNI (Purn.) dr. Robert Hutauruk, Kolonel dr. Sunaryo, dr. Siska Widayati, dan dr. Thomas.

LAINNYA
x