x

Ledakan Petasan di Blitar: 4 Orang Tewas, Petugas Evakuasi Potongan Tubuh Korban yang Tercecer

1 minutes reading
Monday, 20 Feb 2023 04:26 0 208 Iki

BICARAINDONESIA-Blitar : Akibat ledakan petasan di Dusun Sadeng, Desa Karangbendo, Blitar, empat orang dilaporkan tewas. Satu korban, tubuhnya ditemukan utuh, sedangkan lainnya berupa potongan bagian tubuh yang tercecer.

Relawan Sosial Blitar Potensi Basarnas, Eko, mengatakan bahwa ada empat korban yang ditemukan dalam kondisi tewas. “Korban yang tewas di lokasi 4,” kata Eko, Senin (20/2/2023).

Kini lokasi ledakan mercon itu masih ramai menjadi tontonan warga sekitar. Beberapa petugas gabungan tampak membawa kantong mayat untuk menyisir potongan tubuh korban.

Petugas mengevakuasi potongan tubuh korban sekepalan tangan. Potongan tersebut berwarna hitam dan masih berbau belerang menyengat. Kemudian, petugas memasukkannya ke dalam kantong jenazah. Sementara beberapa petugas lain membawa sebilah kayu membalik-balikkan dedaunan.

Sebelumnya diberitakan, sebuah ledakan keras menghancurkan 25 rumah di Blitar, diduga ledakan berasal dari petasan.

“Akibat dari ledakan mercon. Namun, untuk memastikan Tim Labfor Polda Jatim yang masih perjalanan sedang menuju kemari untuk memastikan penyebab ledakan,” kata Kapolresta Blitar AKBP Argowiyono, Senin (20/2/2023).

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x