BICARAINDONESIA-Jakarta : Ketua Umum (Ketum) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan dan semua pengurus PSSI akan mengundurkan diri.
Dikutip dari Kompas.com, pernyataan tersebut disampaikan oleh Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD. Menurutnya, Iriawan alias Iwan Bule akan mengundurkan diri melalui muktamar atau kongres luar biasa (KLB) PSSI.
“Lah, kan mereka (Ketua Umum dan pengurus PSSI) sudah mau mundur melalui muktamar, KLB,” kata Mahfud di kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat, Selasa (1/11/2022).
Diketahui, pemerintah telah membentuk Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) tragedi Kanjuruhan. Salah satu rekomendasi TGIPF adalah mendesak Ketua Umum PSSI dan jajaran Exco mundur.
Lebih lanjut, Mahfud MD menegaskan bahwa rekomendasi tersebut menyatakan, jika memang pengurus PSSI memiliki tanggung jawab moral, mereka mengundurkan diri.
“Mundur itu caranya bisa ‘saya menyatakan berhenti boleh’, KLB boleh,” ujar Mahfud MD.
Menurut Mahfud, semua rekomendasi TGIPF Tragedi Kanjuruhan telah dilaksanakan. Hal itu antara lain seperti perubahan peraturan, transformasi, pemidanaan, dan lainnya.
“Dan pidananya yang penting. Pidananya jalan. Sekarang terus pidananya,” kata Mahfud.
Sebelumnya, hasil pemeriksaan TGIPF tragedi Kanjuruhan menyebutkan enam penyebab utama peristiwa maut itu.
Salah satu di antaranya adalah PSSI selaku induk sepak bola Tanah Air tidak bekerja secara profesional.
Editor: Rizki Audina/*
No Comments