x

Paparkan LHKPN Paslon dengan KPK, KPU Labuhanbatu Sebut Harta Petahana Andi-Faizal Terbanyak

2 minutes reading
Tuesday, 27 Oct 2020 16:51 0 202 admin

BICARAINDONESIA-Labuhanbatu : Disela-sela kegiatan webinar zoom dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Labuhanbatu, turut memaparankan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) para Pasangan Calon (Paslon) kontestan Pilkada 2020.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (27/10/2020) di aula pertemuan Kantor KPU, Jl. WR Supratman No 52 Rantauprapat itu, digelar sesusai acara penandatanganan pakta integritas terhadap 5 paslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Labuhanbatu.

Ketua KPU Labuhanbatu, Wahyudi menjelaskan, webinar merupakan pembekalan Pilkada berintegritas tahun 2020 untuk mewujudkan pimpinan daerah berkualitas melalui Pilkada serentak yang jujur berintegritas.

Dalam sela-sela kegiatan pembekalan tersebut, urai Wahyudi, selain semua Paslon menandatangani 9 point pakta integritas, juga dirangkai dengan pengambilan materi tentang LHKPN. “Kelima Paslon telah menandatangani 9 point pakta integritas,” sebut Wahyudi.

Dari data diperoleh, pasangan petahana H Andi Suhaimi Dalimunthe-Faizal Amri Siregar, memiliki harta kekayaan paling besar.

Sedangkan akumulasi kekayaan masing-masing Paslon baik bergerak maupun tidak bergerak yakni, untuk nomor urut 1, kekayaan Cabup H Tigor Panusunan Siregar sebanyak Rp11.802.477.611, kekayaan Cawabup H Idlinsyah Harahap sebesar Rp11.524.606.001 atau total keduanya sebanyak Rp23.327.083.612

Selanjutnya, Paslon nomor urut 2, kekayaan Cabup H Erik Adtrada Ritonga sebesar Rp14.401.245.162, kekayaan Cawabup Hj Ellya Rosa Siregar sebanyak Rp1.397.750.000 atau total keduanya sebanyak Rp15.798.995.162.

Kemudian, Paslon nomor urut 3, kekayaan Cabup H Andi Suhaimi Dhalimunte sebesar Rp.4.475.427.462, kekayaan Cawabup Faizal Amri Siregar sebanyak Rp23.675.080.000 atau total keduanya sebesar Rp28.150.507.462.

Selain itu, Paslon nomor urut 4, kekayaan Cabup H Abdul Roni Harahap sebesar Rp1.586.059.530, kekayaan Cawabup Ahmad Zais Rambe sebanyak Rp1.394.193.324 atau total keduanya sebanyak Rp2.980.252.854.

Serta Paslon nomor urut 5, kekayaan Cabup Suhari Pane sebesar Rp776.100.000, kekayaan Cawabup H Irwan Indra sebanyak Rp2.359.715.533 atau total keduanya sebesar Rp3.135.815.533.

Penulis : Aji S Harahap
Editor : Teuku

 

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x