x

PD IWO Sibolga-Tapteng Gelar Muscablub Sisa Masa Jabatan 2018-2023

1 minutes reading
Saturday, 6 Mar 2021 09:21 0 238 admin

BICARAINDONESIA-Tapanuli Tengah : Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) Sibolga-Tapanuli Tengah (Tapteng), menggelar Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) periode sisa jabatan 2018-2023, Sabtu (6/3/2021).

Dalam kegiatan yang digelar di Aula Matauli Pandan, Romi Pasaribu selaku pelaksana harian Ikatan Wartawan Online (IWO) menyebutkan, bahwa IWO sudah terbentuk pada tahun 2018 di Sibolga-Tapanuli Tengah.

“Banyak program saat itu telah kami laksanakan seperti dialog publik tentang ekonomi bahkan politik,” sebutnya.

Karena masa pandemi IWO sempat vakum, dikatakan Romi, jauh sebelumnya pelaksanaan ini sudah dirapatkan dengan keadaan seadanya hingga akhirnya terbentuklah panitia.

“Dan tepat hari ini, Muscablub ini kami gelar dengan harapan, semua kepengurusan akan terbentuk kembali,” ucapnya.

Sementara Kepala Dinas Kominfo Tapteng, Fadlan Satia Siregar mewakili Bupati Kabupaten Tapanuli Tengah menuturkan.

“Kami dari unsur pemerintah tetap akan mendukung dan berharap tetap bersinergi baik antara IWO dan Pemkab.” Ucapnya.

Masih kata dia, pihaknya sangat membutuhkan kerjasama, termasuk menyebarluaskan informasi kinerja pemerintah.

“Atas nama bupati kami buka secara resmi musyawarah cabang luar biasa IWO Sibolga-Tapteng,” ucapnya.

Penulis : Benny
Editor : Chairul

 

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x