BICARAINDONESIA-Jakarta : PDIP mengatakan calon wakil presiden (cawapres) dari Ganjar Pranowo akan diumumkan hari ini. Dengan begitu, teka-teki sosok cawapres Ganjar segera terungkap.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan cawapres Ganjar akan diumumkan di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat. Nama cawapres tersebut, kata Hasto, terpilih melalui perenungan yang mendalam oleh Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
“Pencermatan juga dilakukan cukup lama. Jadi pertemuan kalau Ibu Mega bisa dilakukan di ruang-ruang publik, jadi nggak ada sesuatu yang disembunyikan, nggak ada yang dirahasiakan,” ujar Hasto di kediaman Megawati Soekarnoputri, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (17/10/2023).
Hasto memang belum merinci identitas cawapres Ganjar. Dia baru mengatakan sosok tersebut didapat melalui perenungan yang matang.
“Pokoknya rahasianya, bahwa yang dicalonkan betul-betul hasil perenungan yang mendalam dan sesuai dengan tantangan yang dihadapi bangsa kita saat ini,” kata Hasto.
Kendati demikian, desas-desus pun mulai mencuat terkait cawapres Ganjar. Bocoran dari Partai Hanura menyebutkan sosok tersebut berinisial M.
“Inisialnya M,” kata Waketum Partai Hanura, Benny Rhamdani saat dimintai konfirmasi, Selasa (17/10).
Benny tak menyebut gamblang M yang dimaksud adalah Mahfud Md. Benny kemudian menyebut M bisa saja sosok selain Mahfud Md.
“M itu kan bisa Mas Mahfud, bisa Mas Gibran, Mas Erick Thohir, Mas Andika Perkasa, Mbak Khofifah,” kata Benny.
Selain itu, Ketua Majelis Pertimbangan PPP M Romahurmuziy juga turut membocorkan mengenai sosok cawapres Ganjar. Dia mengatakan sosok tersebut memiliki rekam jejak integritas yang mentereng.
“Kami meyakini tokoh yang akan mendampingi Mas Ganjar adalah figur religius yang integritasnya sebagai pejabat publik sudah terentang lintas dekade,” kata Rommy melalui keterangan tertulis, Selasa (17/10).
Sosok cawapres Ganjar, ungkap Rommy, memiliki rekam jejak yang bersih tanpa kompromi. Sosok itu juga disebutnya sudah pernah bergelut di legislatif, eksekutif, dan yudikatif.
“Di samping itu, pengalamannya yang lengkap berada di seluruh kamar trias politica, serta rekam jejak kebersihannya yang tanpa kompromi, akan sangat membantu Mas Ganjar untuk mewujudkan Indonesia hebat pada saatnya,” tuturnya.