x

PLN UPP SBU 3 Terima 18 Sertipikat HGB Tapak Tower Dari Kantah Samosir 

1 minutes reading
Tuesday, 19 Dec 2023 22:46 0 485 admin

BICARAINDONESIA-Medan : PT PLN (Persero) melalui UPP SBU 3 kembali menerima Sertipikat Hak Guna Bangunan (SHGB) dari  Kantor Pertanahan (Kantah) Samosir dalam kegiatan yang berlangsung di Kantor PLN UPP SBU 3, Jalan Kartini no. 23 Medan, Jum’at (15/12/2023).

Hadir dalam kegiatan itu Plh Manager UPP SBU 3 I Made Gita Prawira, AMN Perizinan dan Umum UPP SBU 3 Enri Siahaan, TL Perizinan & Pertanahan UPP SBU 3 Alexander J. Sihite dan TL Administrasi dan Umum UPP SBU 3 Rianto beserta staf UPP SBU 3.

Sedangkan dari stakeholder tampak hadir antara lain Kepala Kantah Samosir Rizki Kurniawan, SP serta Staf Kantah Jeremy Aidianto Naibaho, SH dan Juliana Sinukabari, SH.

Dalam kegiatan itu, Kepala Kantah Samosir Rizki Kurniawan, SP menjelaskan, ada 18 sertipikat HGB yang diserahkan pihaknya ssetelah selesai dikerjakan.

“Penyerahan sertipikat ini merupakan bentuk komitmen sinergitas Kementerian ATR/BPN dengan PLN yang sudah terjalin dan bukti dukungan kami agar seluruh aset negara yang dikelola PLN bisa segera diamankan,” terangnya.

Terpisah, GM PLN UIP SBU Hening Kyat Pamungkas mengatakan, dengan dilakukan penyerahan sertipikat tapak tower jalur SUTT 150 kV Tele – Pangururan sebanyak 18 sertipikat diharapkan dapat menambah pencapaian kinerja UIP SBU

“Dan tentunya dapat menambah pencapaian pensertipikatan aset PLN secara keseluruhan,” pungkasnya.

Penulis/Editor : Ty

LAINNYA
x