x

Polisi Sebut Cemburu Jadi Motif Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa Jaksel

1 minutes reading
Tuesday, 12 Dec 2023 21:41 0 374 Iki

BICARAINDONESIA-Jakarta : Motif pembunuhan 4 anak di Jagakarsa, Jakarta Selatan, terungkap. Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam Indradi menyebut, Panca Darmansyah alias Panca, membunuh anak kandungnya karena rasa cemburu kepada istrinya.

“Inilah yang mendasari dia. Dari rasa cemburunya terhadap saudara D,” ujarnya, Selasa (12/12/2023).

Ade menyebut, Panca memilih membunuh anak-anaknya saat istrinya berada di rumah sakit, agar sang istri dapat hidup lebih leluasa.

“Yang membuat dia memilih jalan pintas dengan alasan agar istrinya bisa hidup lebih leluasa dan dia pergi bersama anak-anaknya,” imbuhnya.

Kendati demikian, Ade tidak mengatakan lebih lanjut atas dasar apa Panca cemburu kepada istrinya. “Fokus kami saat ini tentunya adalah pada pembunuhan, alat bukti kasus pembunuhan terhadap tempat korban, ya. Sementara kami masih fokus kepada pemenuhan alat bukti,” tandasnya.

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x