x

Polisi Sebut Jari Manusia di Sayur Lodeh Berasal dari Dalam Tahu

1 minutes reading
Saturday, 17 Dec 2022 03:27 0 316 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Polisi mengungkap asal potongan jari manusia yang ditemukan dalam mangkuk sayur lodeh. Jari tersebut berasal dari dalam tahu.

Menurut saksi pelapor, Petrus Watu (30), potongan jari itu jatuh ke piringnya saat ia membelah tahu yang ada di dalam sayur lodeh.

“Dalam sayur lodeh tersebut terdapat campuran sayuran, tempe, dan tahu. Nah, saat saksi pelapo membuka tahu tersebut, potongan jari manusia jatuh ke piringnya,” ujar Kasat Reskrim Polres Belu Iptu Djafar Awad Alkatiri, dikutip dari CNNIndonesia, Sabtu (17/12/2022).

Djafar pun mengatakan penyidik kembali memeriksa Petrus untuk mendalami keterangannya.

“Saksi pelapor juga kita dalami keterangannya, karena keterangan awalnya dia menyatakan (potongan jari) ada di dalam tahu, biar lebih jelasnya seperti apa,” katanya.

Saat ini bukti potongan jari tersebut disimpan di Puskesmas Manleten. Kemudian dibawa ke RSB Titus Uly untuk dilakukan pemeriksaan oleh ahli forensik pada Jumat (16/12).

Kapolres Belu AKBP Yoseph Krisbianto mengungkapkan jari yang ditemukan dalam sayur lodeh tersebut diduga milik orang dewasa.

Hingga kemarin, polisi telah memeriksa sejumlah saksi, termasuk dari pihak warung dan pihak dari tempat pembuatan tahu.

LAINNYA
x