x

Resmi! Kemenag Tetapkan Idulfitri 1446 Hijriah Jatuh pada 31 Maret 2025

2 minutes reading
Saturday, 29 Mar 2025 19:14 0 125 Iki

BICARAINDONESIA-Jakarta : Pemerintah Indonesia melalui Kementeria Agama (Kemenag) resmi menetapkan Idulfitri 1446 Hijirah atau Lebaran 2025 jatuh pada Senin, 31 Maret 2025. Hal itu diputuskan melalui sidang isbat yang digelar hari ini, Sabtu (29/3/2025).

“Tanggal 1 Syawal tahun 1446 H jatuh pada hari Senin tanggal 31 Maret 2025 M. Dengan demikian, terjadi istikmal disempurnakan menjadi 30 hari puasa kita,” kata Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar.

Sidang isbat tersebut turut dihadiri organisasi masyarakat (ormas) Islam, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), ahli falak, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan Mahkamah Agung.

Keputusan hasil sidang isbat ini senada dengan pemaparan anggota Tim Hisab Rukyat Kemenag Cecep Nurwendaya dalam seminar sidang isbat. Ia mengatakan, posisi hilal di wilayah NKRI pada 29 Maret 2025 tidak memenuhi kriteria MABIMS (Menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura).

Cecep menguraikan, tinggi hilal pada 29 Ramadan 1446 H antara -3° 15′ 2” (-3, 26°) sampai -1° 04′ 34” (-1,08°) dengan elongasi antara 1° 36′ 23” (1,61°) sampai 1° 12′ 53” (1,21 derajat). Artinya, seluruh wilayah NKRI tidak memenuhi kriteria MABIMS yang menyepakati awal bulan Kamariah baru terlihat jika tinggi hilal 3° dengan elongasi 6,4°.

“Jadi, sebetulnya kriteria MABIMS ada yang memenuhi, tetapi di Amerika. Amerika kan tidak menggunakan kriteria MABIMS,” terang Cecep.

“Berdasarkan kriteria MABIMS pada tanggal 29 Ramadan 1446 H/29 Maret 2025 M posisi hilal di wilayah NKRI tidak ada yang memenuhi kriteria tinggi hilal minimum 3° dan elongasi minimum 6,4°, sehingga tanggal 1 Syawal 1446 H secara hisab jatuh bertepatan dengan hari Senin Pahing, tanggal 31 Maret 2025 M,” imbuhnya.

Sebagai informasi, pemerintah menggunakan metode hisab dan rukyat dalam penetapan awal Syawal, termasuk Ramadan dan Zulhijah. Ketentuan ini mengacu pada Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nomor 2 Tahun 2004 tentang Penetapan Awal Ramadan, Syawal, dan Zulhijah.

Dirjen Bimas Islam Kemenag Abu Rokhmad beberapa waktu lalu sempat menuturkan bahwa secara hisab, ijtimak terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025 pukul 17.57.58 WIB. Posisi hilal ketika matahari terbenam pada hari tersebut berkisar antara -3° di Papua dan -1° di Aceh.

Pemantauan hilal Idulfitri tahun ini digelar di 33 titik. Lokasinya tersebar di seluruh provinsi di Indonesia, kecuali Bali karena bertepatan dengan Hari Raya Nyepi.

Editor: Rizki Audina/*

 

LAINNYA
x