x

Siaga III, Gunung Semeru 12 Kali Erupsi-Semburkan Awan Panas 3,5 Km

1 minutes reading
Friday, 23 Jun 2023 13:48 0 256 Iki

BICARAINDONESIA-Jakarta : Gunung Semeru kembali mengalami erupsi dengan 12 letusan dalam 6 jam terakhir. Pada Jumat (23/6/2023), pukul 01.43 WIB, Gunung Semeru mengeluarkan awan panas guguran sejauh 3,5 Km.

Dari data Pos Pengamatan Gunung Api Semeru (23/6/2023), pukul 00.00 – 06.00 WIB, Gunung Semeru mengeluarkan awan panas guguran satu kali, letusan 12 kali, embusan satu kali, tremor harmonik 6 kali, vulkanik dalam satu kali, dan tektonik jauh tiga kali.

Teramati, awan panas guguran mengarah ke tenggara atau wilayah besuk kobokan, kemudian tinggi kolom letusan setinggi 1 km di puncak Mahameru. Hingga kini status Gunung Semeru masih berada pada level III atau siaga.

“Untuk status Gunung Semeru masih level 3 atau siaga. Gunung Semeru mengalami letusan 12 kali, apg satu kali, tremor harmonik 6 kali, tektonik jauh 3 kali,” ujar Manajer Pusdalops BPBD Lumajang Dwi Nur Cahyo.

Petugas mengimbau masyarakat agar tidak beraktivitas di sektor tenggara di kawasan Besuk Kobokan sejauh 13 km dari puncak.

Editor: Rizki Audina/*

LAINNYA
x