x

Sidang Cerai akan Diputus Hari Ini, Dewi Perssik dan Angga Wijaya Tak Hadir

1 minutes reading
Monday, 1 Aug 2022 05:23 0 219 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Penyanyi Dewi Perssik dan Angga Wijaya dikabarkan tidak menghadiri sidang putusan perceraian mereka di Pengadilan Agama Jakarta Selatan hari ini, Senin (1/8/2022).

Kabar itu dikonfirmasi kuasa hukum Dewi Perssik, Sandy Arifin. Ia telah mengonfirmasi ketidakhadiran kliennya di sidang putusan.

“Tadi udah hubungi Mbak Depe katanya enggak hadir, Mas Angga juga tidak bisa hadir,” ujar Sandy Arifin, Senin (1/8).

Sandy Arifin menegaskan walaupun nantinya berpisah, Dewi dan Angga tetap akan menjalin hubungan baik.

“Sementara ini (komunikasi) masih berjalan lancar, kita enggak tahu ke depan mudah-mudahan bisa lebih baik hubungan silaturahmi tetep jalani,” ucap Sandy Arifin.

Sidang sebelumnya, Senin (25/7/2022), beragendakan mendengarkan keterangan saksi dari Angga Wijaya.

Saksi yang hadir adalah ayah dan adik Angga Wijaya, Dahyan Efendi dan Sarah Istiqomah. Adapun, Dewi Perssik dan Angga Wijaya resmi menikah pada 10 September 2017.

Keduanya selama berumah tangga belum dikaruniai seorang anak.

Namun, belum memasuki lima tahun usia pernikahannya, Angga mengajukan permohonan cerai di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan pada 20 Juni 2022.

Sidang mediasi sudah digelar pada 4 Juli lalu yang dihadiri langsung oleh Angga dan Dewi Perssik.

Akan tetapi, mediasi tersebut gagal. Keduanya tetap sepakat ingin bercerai.

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x