BICARAINDONESIA-Jakarta : Sebuah kebanggaan bagi Raja Dangdut Tanah Sir Rhoma Irama bersama grupnya Soneta didapuk menjadi salah satu band pembuka konser band legendaris dunia Deep Purple di Edutrium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Solo, Jawa Tengah pada 10 Maret 2023 lalu.
Ketika itu, Soneta tampil bersama band rock lawas lainnya God Bless.
Atas keterlibatan dua band berbeda aliran itu, Anas Alimi, selaku promotor, mengungkap ide menghadirkan Soneta di antara pertemuan bersejarah antara God Bless dan Deep Purple sejak 48 tahun lalu, untuk memberikan sejarah baru.
“Orang Indonesia berpikir Deep Purple-nya Indonesia itu Rhoma Irama. Seperti ada suatu kaitan. Kalau Rhoma dihadirkan akan sangat kena secara historis,” kata Anas dalam keterangan rilis, Sabtu (11/3/2023).
Kemudian, God Bless membuka konser Deep Purple dengan Huma, Musisi, Blablabla, Kehidupan, Cermin, Barat Timur, Anak Adam Instrumental, Bis Kota, Rumah Kita, Semut Hitam, dan ditutup dengan Trauma.
Namun terjadi sebuah insiden di tengah-tengah penampilan Rhoma Irama dan Soneta. Kala itu, mereka akan membawakan salah satu lagu milik Deep Purple.
Saat memulai aksi panggungnya, Rhoma membawakan intro dari salah satu lagu Deep Purple. Mendengar aksi itu, salah satu kru Deep Purple langsung memberhentikan aksi Rhoma Irama.
Gestur tubuh sang kru seraya tak memperbolehkan lagu itu dilantunkan oleh Rhoma Irama. Hal ini pun dikonfirmasi oleh Rhoma Irama saat ditemui belum lama ini di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.
“Itu saya sesalkan, mungkin mereka waktu soundcheck malamnya itu, astaghfirullahalazim,” ujar Rhoma Irama.
Kata Rhoma Irama, sebelum tampil ia sudah meminta izin akan membawakan satu hits dari Deep Purple. Hal itu dilakukan guna meminimalisir adanya kejadian yang tak menyenangkan.
Rhoma Irama pun mengaku tak menyangka jika ada insiden yang menimpanya kala itu. Padahal ia sudah berusaha untuk mengurangi adanya insiden sebelum manggung.
“Sebelum pentas itu oke, kita konfirmasi dulu kan, saya kan nggak mau ada apa-apa. Tiba-tiba ada insiden,” sambung Rhoma Irama.
Lebih lanjut mengenai hal ini, ia dan pihak Deep Purple sudah saling berkomunikasi dan meminta maaf atas insiden saat itu.
Meski begitu, Rhoma Irama dan Soneta mengaku belum bertemu langsung dengan Deep Purple bahkan setelah acara karena tidak sempat.
“Iya iya, ada komunikasi lah. (Belum bertemu Deep Purple) tidak sempat ya,” lanjut Rhoma Irama.
Editor : Teuku/dtc