BICARAINDONESIA-Jakarta : Aplikasi Telegram baru saja merilis sederet fitur anyar. Salah satunya adalah Schedule Voice Chat.
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengatur atau menjadwalkan Voice Chat alias obrolan suara di grup atau kanal Telegram dengan waktu dan durasi yang ditentukan. Fungsi fitur ini adalah untuk memudahkan pengguna sehingga tidak terlambat atau “ngaret” ketika ingin bergabung ke dalam forum obrolan grup (Voice Chat).
Cara menjadwalkan obrolan suara di grup atau kanal Telegram pun mudah. Anda cukup meng-klik ikon menu di pojok kanan atas, lalu pilih opsi “Schedule Voice Chat” di bagian bawah.
Selanjutnya, atur waktu yang dikehendaki seperti tanggal, hari, dan jam. Sebagai penanda, obrolan suara yang dijadwalkan akan dilengkapi dengan countdown yang berada di bagian tengah atas. Saat waktu yang ditentukan telah tiba, Anda bisa menekan tombol “Start Now” untuk memulai obrolan suara di grup atau kanal Telegram yang sudah dijadwalkan.
Tidak hanya fitur itu saja, Telegra, juga turut merilis fitur berupa opsi pembayaran dalam aplikasi yang mencakup dukungan layanan Stripe, Yandex, dan Payme. Bahkan, Telegram juga menambahkan fitur untuk memperbesar tampilan gambar melalui fitur pinch-to-zoom.
Pengguna dapat menggunakan aplikasi ini untuk memperbesar gambar yang dikirim oleh pengguna lain lewat kolom chat dengan gerakan mencubit (menyapukan jempol dan jari telunjuk) ke arah luar.
Ada pula fitur yang memudahkan pengguna dapat mengontrol pemutaran video dengan cara menekan dan menahan di sisi kiri/kanan layar untuk memundurkan atau memajukan durasi sejauh 15 detik.
Jika pengguna ingin menikmati fitur ini, pengguna harus meng-update aplikasi Telegram ke versi terbaru lewat tautan berikut ini https://telegram.org/
No Comments