BICARAINDONESIA-Medan : Jelang Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) yang akan digelar besok Jum’at hingga Sabtu, 25-26 Maret 2022, jajaran Pengurus Ikatan Wartawan Online (IWO) Sumatera Utara, bersilaturahmi sekaligus audiensi kepada Tengku Erry Nuradi di Medan Club, Kamis (24/3/2022).
Audiensi di ini merupakan wujud penghormatan IWO kepada tokoh masyarakat Sumut tersebut, atas dukungannya dalam kegiatan Rapimwil yang akan digelar di lokasi wisata Theme Park, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdangbedagai.
Dalam pertemuan itu, Ketua PW IWO Sumut, Yudhistira mengucapkan terimakasih kepada Tengku Erry yang telah meluangkan waktu untuk menerima pengurus IWO di tengah padatnya kesibukan beliau.
“Terimakasih atas penerimaan Bapak yang meluangkan waktunya menerima audensi kami dari IWO,” ujar Yudhis.
Selain itu, Yudhis juga mengundang Tengku Erry dalam Rapimwil tersebut sekaligus berharap mantan Gubernur Sumut yang dikenal sebagai Politisi Nasdem itu dapat hadir pada kegiatan yang dimulai Jum’at sore.
“Kami berharap Bapak dapat kiranya hadir dalam Rapimwil IWO Sumut pada tanggal 25-26 Maret 2022 di Theme Park, Kecamatan Pantai Cermin nanti,” imbuhnya..
Sementara, Tengku Erry dalam kesempatan itu mengungkapkan sangat mendukung kegiatan Rapimwil yang akan dilaksanakan IWO.
“Dengan adanya Rapimwil IWO Sumut semoga bisa memperkenalkan Sergai dan juga lokasi pariwisata yang ada di sana kepada para pengurus IWO dari luar daerah,” ujar Tengku Erry.
Ia juga berharap agar kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar seraya mendoakan baik dirinya dan pengurus IWO selalu diberi kesehatan.
“Semoga kegiatan Rapimwil besok berjalan dengan lancar, dan menghasilkan sebuah rancangan di dunia jurnalistik khususnya di organidasi IWO,” kata Tengku Erry.
“Semoga kita semua sehat-sehat dan tetap dapat menjalankan aktivitas,” tambahnya.
Turut hadir dalam audensi itu, Sekretaris IWO Sumut Andi Yusri, Bendahara Ika Rahmadani Lubis, Ketua Bidang Organisasi Amri Abdi, Ketua Bidang Humas Yulinda dan Ketua Bidang Hukum Zahendra.
Penulis : Yuli
No Comments