x

Terseret Banjir Bandang, 1 Wisatawan Hilang di Pemandian Gunung Pandan Aceh Tamiang

1 minutes reading
Tuesday, 9 Nov 2021 04:46 0 197 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Dea Afrianda, seorang wisatawan yang sedang berenang di lokasi Pemandian Gunung Pandan, Desa Selamat, Kabupaten Aceh Tamiang hilang hingga kini. Dea hilang terseret banjir bandang pada Minggu (7/11/2021) sore, saat sedang asyik mandi bersama tiga orang lainnya.

“Satu orang hingga saat ini belum ditemukan, ini masih upaya pencarian,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) Ilyas dalam keterangannya, dikutip dari CNNIndonesia (9/11/2021).

Ilyas mengatakan peristiwa nahas itu terjadi saat keempat wisatawan sedang asyik mandi di lokasi objek wisata tersebut dalam cuaca hujan. Tiba-tiba, banjir bandang yang datang dari hulu menyeret keempatnya.

Warga di lokasi yang melihat kejadian itu langsung melakukan pertolongan dengan melempar tali, namun hanya tiga yang berhasil diselamatkan.

Adapun tiga wisatawan yang berhasil diselamatkan, yakni M Akbar (20), Herda Safitri (20) dan Isma (25).

“Ketiganya mengalami luka-luka,” ucapnya.

Sementara, tim gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, BPBD dan warga sekitar hingga kini masih terus melakukan proses pencarian. Petugas menyusuri sungai tersebut untuk mencari korban yang masih hilang.

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x