x

Tingkatkan Pengembangan SDM, Undhar Medan dan Pemkab Sergai Jalin Kerjasama

2 minutes reading
Sunday, 5 Sep 2021 06:54 0 247 rizaldyk

BICARAINDONESIA-Sergai : Universitas Dharmawangsa (Undhar) Medan dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serdang Bedagai (Sergai), melakukan kerjasama (MoU) dalam pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang pendidikan, pelatihan dan pengabdian masyarakat.

Penandatanganan nota kesepakatan kerjasama antara kedua belah pihak, dilakukan di kantor Bupati Sergai, Jalan Negara Sei Rampah, Selasa (31/8/2021) belum lama ini.

Pada Penandatanganan nota kesepakatan kerjasama dilakukan oleh M. Amri Nasution SE, M.Si, selaku Wakil Rektor III Universitas Dharmawangsa Medan, didampingi oleh Dr. Budiman Purba, MAP dan Nur Ambia MAP, selaku ketua dan sekretaris ‘Carrier Development and Alumni Center’, sedangkan dari pihak Pemkab Sergai diwakili oleh Romian Parulian Siagian, SSTP, MSi, sebagai Kabag Kerjasama Setdakab Sergai didampingi Rixtrynita J. Sihombing, SE, M.Si selaku Kasi Kerjasama Setdakab Sergai.

“Kesepakatan kerjasama antara kedua belah didasarkan ketentuan Pasal 363 ayat (1) Undang-Undang Nomor 9 tahun 2015 atas perubahan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, yang menyebutkan bahwa, dalam rangka meningkatkan kesejahteraan rakyat, daerah dapat mengadakan kerjasama yang didasarkan pada pertimbangan efisiensi dan efektivitas pelayanan publik serta saling menguntungkan,” ujar Amri Nasution.

Amri juga menambahkan, Undhar Medan merupakan salah satu perguruan tinggi di Indonesia, yang memiliki tanggungjawab untuk turut serta dalam pembangunan daerah dan pemberdayaan masyarakat lokal, melalui pengembangan kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Masih menurut Amri, setiap perguruan tinggi pastinya punya desa binaan, yang secara aktif dimaksudkan untuk mempercepat pembangunan desa yang dapat diikuti oleh para mahasiswa maupun para tenaga kependidikan, semuanya dalam rangka menerapkan ilmu yang telah dipelajari selama duduk di bangku kuliah.

Amri menjelaskan, sesuai dengan kebijakan Menteri Pendidikan, tentang kampus merdeka, merdeka belajar, bertujuan untuk mendorong mahasiswa menguasai bidang keilmuan yang berguna untuk memasuki dunia kerja. Konsep yang dikembangkan oleh Kemendikbud sebagai upaya untuk mendapatkan calon pemimpin masa depan yang berkualitas.

“Intinya, kerjasama ini berisikan tentang tridarma Perguruan Tinggi dan pengembangan SDM. Saya mewakiliki pihak Undhar sangat berterima kasih kepada Bapak Bupati Sergai yang menerima kerjasama ini, dan Undhar akan menindaklanjuti tridarma Perguruan Tinggi melalui kerjasama ini, terkait penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan dalam waktu dekat,” jelasnya.

Sementara itu, Bupati Sergai, Darma Wijaya SE, melalui Romian Parulian Siagian, SSTP, MSi mengatakan, pihaknya sangat mendukung kerjasama ini dan agar pihak Universitas Dharmawangsa melanjutkan kegiatan tridarma Perguruan Tinggi nya di kabupaten Sergai.

Penulis / Editor : Rill / Amri Abdi

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x