BICARAINDONESIA-Jakarta : Korban dalam tragedi Kanjuruhan terus bertambah. Kini total korban sebanyak 130 korban tewas dan 20 orang masih dalam kondisi kritis.
“Meninggal dunia terakhir 130 orang per pukul 08.32 WIB,” ujar Kadinkes Kabupaten Malang, Wiyanto Widodo .
“Kondisi kritis kini sekitar 20-an orang,”tambahnya
Tragedi ini bermula saat Arema FC kalah dari Persebaya Surabaya 2-3 dalam laga ‘Derby Jawa Timur’ pada lanjutan Liga 1 2022 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (1/10/2022) bermain. Suporter tuan rumah yang tak terima kekalahan tim kesayangannya langsung mengamuk selepas laga.
Hal ini membuat pihak suporter dan kepolisian bentrok, sampai-sampai gas air mata dilepas ke arah tribun penonton.
Para penonton kesulitan keluar, ada yang terinjak-injak, dan sesak nafas karena efek gas air mata. Laga sepakbola yang berujung jadi Tragedi Kanjuruhan.
No Comments