x

Viral Petugas Bandara Melbourne Bantig Koper-koper Penumpang Sampai Terlempar dari Konveyor

2 minutes reading
Monday, 5 Dec 2022 01:29 0 177 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta :  Viral di media sosial sebuah video menunjukkan penanganan bagasi yang amat buruk oleh petugas di Bandara Melbourne. Koper-koper itu dilempar dan dibanting saat dimasukkan konveyor.

Dalam rekaman video yang berdurasi satu menit itu, menunjukkan koper-koper dibanting di sabuk konveyor oleh tiga petugas bandara. Petugas itu melemparkan koper tinggi-tinggi ke udara dan melemparkan satu tas dengan sangat kuat hingga jatuh dari sabuk konveyor.

Mereka menurunkan barang bawaan dengan label Qantas. Mereka terlihat tersenyum saat melempar barang bawaan ke konveyor.

Rupanya, mereka adalah karyawan subkontraktor Swissport Qantas, rekanan yang digandeng Qantas untuk melakukan layanan penanganan darat di Bandara Melbourne

“Tingkah laku dalam video ini jelas tidak dapat diterima, dan ground handler kami yang dikontrak sedang melakukan penyelidikan mendesak,” ujar juru bicara Qantas, dikutip dari Guardian.

“Swissport melatih dan mengelola semua staf untuk menangani barang milik pelanggan dengan hati-hati dan tekun. Tindakan staf dalam video itu bertentangan dengan standar tingkat layanan tersebut. Akibatnya, staf yang bersangkutan telah mundur sambil menunggu penyelidikan mendesak,” kata juru bicara Swissport.

Kepala eksekutif Swissport, Brad Moore, menulis kepada staf dengan mengatakan perilaku dalam video mengecewakan seluruh lapisan Swissport.

“Memperlakukan bagasi pelanggan dengan semena-mena tidak akan ditoleransi dan akan mengakibatkan tindakan indisipliner yang serius. Yakinlah masalah itu akan diselidiki dengan tindakan tindak lanjut yang sesuai. Perilaku yang tidak dapat diterima dari beberapa individu tidak akan dibiarkan begitu saja atau dibiarkan menodai kualitas kerja seluruh tim kami,” ujar Moore.

Sebagai informasi, penanganan buruk bagasi Qantas bukan kali ini saja terjadi dan menjadi viral. Bulan lalu, petugas bagasi maskapai Qantas jadi viral di media sosial setelah tertangkap kamera membanting koper milik penumpang di Bandara Karratha, Pilbara, Australia Barat.

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x