x

Walikota Bekasi Rahmat Effendi Terjaring OTT KPK

1 minutes reading
Wednesday, 5 Jan 2022 13:59 0 216 Ika Lubis

BICARAINDONESIA-Jakarta : Tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap Walikota Bekasi, Rahmat Effendi.

Kabar ini dibenarkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron ketika dikonfirmasi.

“Benar KPK telah melakukan giat tangkap tangan terhadap penyelenggara negara di wilayah Bekasi Jawa Barat,” kata Ghufron, Rabu, (5/1/2022).

KPK dikatakan Ghufron juga menangkap beberapa pihak lain dan menyita sejumlah uang. Dia mengatakan tim KPK sedang memeriksa orang-orang tersebut. Pemeriksaan, kata dia, dilakukan untuk membuat terang dugaan korupsi.

“Mohon bersabar pada saatnya nanti kami akan sampaikan setelah proses pemeriksaan selesai,” katanya.

Berdasarkan ketentuan Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), KPK mempunyai waktu 1×24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang ditangkap tersebut.

No Comments

Leave a Reply

LAINNYA
x